BMW Seri 5

Ini Dia Mewahnya Spesifikasi BMW Seri 5

BMW memang begitu sukses merajai pasaran mobil kelas atas dengan aneka macam seriannya. Salah satu yang paling banyak dinantikan dan diburu pecinta roda empat adalah BMW Seri 5. Mobil mewah ini hadir dengan berbagai macam spesifikasi yang tentu saja banyak mengalami upgrade.

Bagi pecinta mobil dari Jerman ini tentu tidak akan kecewa dengan ragam upgrade yang dihadirkannya. Mobil sedan ini tampak semakin mewah dengan desain eksterior barunya. Belum lagi aneka spesifikasi fitur interior dan dapur pacunya yang ciamik. Berikut ulasan selengkapnya.

Spesifikasi BMW Seri 5

BMW seri satu ini merupakan mobil sedan dengan tenaga bensin bertenaga optimal. Kendali kemudinya pun sudah semakin modern dengan transmisi otomatis. Tidak heran serian satu ini banyak diburu para pecinta tunggangan mewah. Berikut review selengkapnya.

  1. Desain Mewah nan Elegan

Garis-garis kontur dengan Kidney Grille dari BMW ini mengelilingi body mobil. Selain itu, Anda akan melihat kolom aliran udara yang terstuktur. Hal ini membuat tampilan kendaraan semakin maksimal. Lipatan ekstra yang ada di area apron serta lampu-lampu belakangnya membuat desain kendaraan semakin ramping.

Varian M Sport pada BMW Seri 5 ini semakin ciamik dengan hadirnya Metallic Paintwork. Eksteriornya semakin modis dengan adanya High-gloss Shadow Line. Kaki-kakinya juga tidak ketinggalan memiliki upgrade menarik dengan usungan 18” M.

  1. Interior

Bagian interiornya begitu menawan dengan kulit serta krom berkualitas. Selain dari material tersebut, jenis jok elektriknya juga begitu optimal dalam membuat sisi kabin tampil mewah. Comfort Rear Seats dengan sandaran kepala yang nyaman juga menambah kualitas kabinnya.

Viral :   Mazda RX 7, Mobil Ikonik Bermesin Rotary

Perjalanan juga semakin menarik dengan hadirnya sistem iDrive. Sistem tersebut bekerja dengan cara menggabungkan unsur hiburan dan navigasi. Layar 7 inchi di dasbornya semakin memaksimalkan kualitas kabinnya.

  1. Mesin Berpeforma Menarik

Mesin Luxury Line dengan jenis diesel 2.0 liter ini memiliki tenaga maksimum hingga torsi 400 Nm. Peforma akselerasi yang dihadirkannya juga begitu mencengangkan. BMW seri ini berhasil melaju dalam jarak 0 sampai 100 km/jam hanya dalam waktu sekitar 7.5 detik.

Mesin Twinturbo untuk tipe Luxury hadir dengan 4 silinder. Double Vanos serta injeksi berpresisi tinggi semakin memaksimalkan kualitasnya. Selain itu, transmisi otomatis dengan 8 percepatannya semakin membuat dapur pacu sedan ini kian gahar.

  1. Aneka Fitur Tambahan

BMW Seri 5 berhasil memperoleh predikat sebagai Tpe Safety Pick + yang diberikan oleh IIHS. Sedan dengan tampilan mewah ini berhasil lolos dari ujian tabrakan depan, samping, kekuatan headrest, hingga atap. Uji coba ini bertujuan untuk meminimalisir risiko cedera ketika mobil mengalami benturan.

Viral :   SIM B2 Untuk Pengendara Apa?

Perlindungan semakin maksimal dengan adanya ban standar RFT yang begitu kokoh. Teknologi tersebut membuat mobil dapat dengan mudah menahan beban kendaraan meskipun dalam kondisi tanpa tekanan udara. Pengendara pun bisa mengemudi dengan situasi tersebut hingga kecepatan 80km/jam.

  1. Harga BMW Seri 5

Mobil BMW seri ini memang hadir dengan rangkaian fitur menarik. Selain memaksimalkan bagian desain dan juga fitur keselamatan, pengeremannya juga kian maksimal dengan adanya M Sport Brake.

Harga mobil sedan ini memang dinilai cukup kompetitif dengan para pesaingnya. Bagi konsumen loyal BMW tentunya tidak masalah mengeluarkan budget yang cukup tinggi untuk memiliki kendaraan roda empat ini. Berikut kisaran harga BMW seri ke-lima ini selengkapnya.

Tipe Kisaran Harga Spesifikasi
520i M Sport Edition Rp1.1 Miliar Otomatis, percepatan 8, 5 tempat duduk, 1.998 cc, bensin
520i Rp1.2 Miliar Otomati, 5 tempat duduk, 1.998 cc, bensin

 

Tentu saja dengan hadirnya BMW Seri 5 ini semakin melengkapi varian sedan yang dihadirkan pabrikan asal Jerman tersebut. Harga yang tertera sifatnya masih perkiraan OTR Jakarta. Harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu tergantung keadaan.