Tips Merawat Mobil Putih

Tips Merawat Mobil Putih Agar Warnanya Tetap Cerah dan Terlihat Elegan

Tips merawat mobil putih – Saat ini mobil dengan warna putih sangat difavoritkan hampir sebagian para pemilik mobil. Hal ini bukan tanpa alasan, mobil warna putih bisa terlihat lebih elegan dan mentereng jika disejajarkan dengan mobil yang warnanya gelap. Dengan tampilan warna putih yang membalut body mobil menghadirkan kesan elegan dan cemerlang bagi stiap orang yang memandangnya.

Namun dibalik itu semua, pasti ada konsekuensi yang harung diterima pemilik mobil berwarna putih. Ya, mereka harus ekstra merawat mobilnya dikarenaka mobil berwarna putih membutuhkan perhatian khusus agar warna mobil tetap kinclong dan tidak terlihat kusam.

Bagi anda para pemilik mobil berwarna putih yang belum memahami cara merawat mobil putih, disini wartaoto akan memberikan tips cara merawat mobil putih agar warnanya tetap cerah.

Tips Merawat Mobil Putih Agar Warnanya Tetap Cerah

1. Disarankan agar tidak terlalu sering menjemur mobil putih di bawah terik matahari langsung

Tips merawat mobil putih yang pertama adalah hindari menjemur mobil putih dibawah terik matahari secara langsung. Disarankan bagi anda pemilik mobil putih agar disaat ingin memarkir mobil anda, carilah parkiran yang tidak terpapar sinar matahari secara langsung seperti dibawah pohon rindang atau jika dirumah anda tidak ada garasi atau pohon rindang, anda bisa menutup mobil dengan penutup mobil yang sudah dilengkapi denganpenangkal sinar UV.

2. Hindari mencuci mobil putih di bawah sinar matahari

Hal ini berlaku untuk semua warna mobil. Pada umumnya, pemilik mobil lebih senangmencuci mobilnya pas dibawah sinar matahari dari pada di garasi atau tempat yang tertutup, harapannya ya agar mobil lebih cepat kering karena mendapatkan bantuan dari sinar matahari. Padahal hal ini sangatlah salah ! karena bisa mempercepat perubahan warna cat mobil dan bisa membuat pudar. Hal ini dikarenakan saat anda mencuci mobil menggunakan sampo khusus mobil, pastinya tidak langsung dibilas, dengan kata lain ada rentang waktu dari membersihkan bodi dengan shampo hingga membilas. Nah shampo yang mengering karena paparan sinar matahari inilah yang bisa menyebabkan adanya jamur. Solusi terbaiknya , anda melakukan pencucian mobil ditempat yang teduh , terkecuali jika mencucinya tanpa menggunakan shampo tidak menjadi masalah.

Viral :   Memahami Peranan Rambu-rambu Lalu Lintas

3. Gunakan teknik mencuci mobil putih yang benar

Tips merawat mobil putih selanjutnya dengan menggunakan teknik mencuci yang benar. Rentang waktu antara sabun atau shampo yang sudah diaplikasikan ke bodi mobil dengn waktu membilasnya sangatlah penting. Jika anda telat dalam membilas sabun dengan air, maka akan mempercepat proses pengeringan sabun yang sudah diaplikasikan. Oleh karenanya, ada baiknya jika anda membilas terlebi dahulu bagian body mobil yang sudah terkena sabun sebelum anda pindah untuk mencuci bagian lainnya. Tujuannya agar nantinya tidak ada sisa sabun yang mengering di bodi mobil sehingga bisa membuat cat mobil anda awet dan tidak rusak.

4. Gunakan sabun dan shampoo khusus

Sabun atau shampo khusus menjadi salah satu tips merawat mobil putih anda. Disarankan pada saat mencuci mobil jangan menggunakan sabun yang tidak direkomendasikan untuk mencuci mobil seperti sabun cuci baju, sabun colek dan sabun lainnya. Hal ini dikarenakan penggunaan sabun yang tidak sesuai dengan fungsinya bisa membuat cat mobil anda cepat rusak dan memudar. Maka dari itu sangat disarankan agar anda menggunakan sabun yang memang diperuntukan khusus untuk mencuci mobil, dengan begitu cat mobil kesayangan anda akan tetap terjaga kebersihannya dan warna sanggup bertahan dalam jangka waktu yang lama.

Viral :   Sinyal GPS Hilang Google Maps? Inilah Cara Mengatasinya

5. Gunakan teknik membilas yang benar

Tips merawat mobil putih selanjutnya dengan cara teknik membilas yang benar pada saat mencuci mobil. Tujuannya yakni agar menghindari timbul bercak bercak bekas sabun ketika mencuci mobil. Cara yang tepat adalah anda bisa membilas dengan cara satu arah, dimana nantinya seluruh permukaan bodi dibilas secara berkala dari ataske bawah.

6. Gunakan kain lap dengan daya serap yang baik

Penggunaan kain lap dengan daya serap yang baik tentunya bisa membuat proses pengeringan mobil menjadi cepat. Beda halnya dengan pengeringan langsung dengan sinar terik matahari, dengan menggunakan kain lap maka tidak akan meninggalkan bercak air yngmengering, sedangkan sinar matahari akan meninggalkan bercak air yang mengering.

7. Lakukan pemolesan atau Berikan lapisan pelindung cat warna mobil

Tips cara merawat mobil putih yang terakhir adalah memberikan lapisan pelindung cat warna mobil. Dengan anda rutin melakukan pemolesan atau memberikan lapisan pelindung cat warna mobil akan mampu membuat mobil anda berkilau seperti baru, selain itu tips ini juga bisa menghilangkan jamur yang menempel yang mana mampu mencegah cat mengelupas.