Kenali Sebab dan Akibat Jika Bearing Roda Mobil Rusak

Bearing roda mobil ialah bantalan yang menjadi dudukan poros as roda. Keberadaannya bisa dibilang cukup vital karena berguna untuk mendukung putaran poros roda. Jadi, sebelum anda mengendarai mobil anda, ada baiknya pastikan bearing roda mobil anda harus dalam kondisi optimal agar manuver dan pengendalian kendaraan bisa selalu maksimal.

Salah satu ciri bearing roda mobil rusak yakni terdengarnya suara gemuruh saatmobil berjalan. Hal ini disebabkan karena posisi as roda dengan bearing roda mobil tdak klop sehingga masih ada sedikit celah. Dari celah inilah yang menimbulkan suara gemuruh.

Jika permasalahan ini terjadi bisa menjadi kerugian tersendiri bagi anda , terlebih menyangkut masalah kenyamanan dan keselamatan anda saat berkendara. Maka dari itu sebelum semuanya terjadi, ada baiknya anda selalu memperhatikan kondisi bearing roda mobil dengan pengechekan secara rutin.

Ada beberapa sebab dan akibat yang ditimbulkan jika bearing roda mobil anda mengalami kerusakan. Anda bisa mengetahui informasi selengkapnya dibawah ini :

Penyebab Bearing roda mobil cepat rusak

1. Jalanan Rusak

Setiap mobil pastinya memiliki kemampuan yang berbeda beda saat melewati jalanan rusak. Ada baiknya anda mengetahui perbedaanya seperti kemampuan mobil, komponen kaki kaki yang digunakan sertabentuk ban dan jenis ban mobil anda. Mobil yang terlalu sering melewati jalanan rusak dengan tidak adanya kemampuan untuk melaluinya sepanjang waktu, akan mengakibatkan bearing roda mobil anda bermasalah dan lama kelamaan bearing roda mobil anda akan cepat rusak.

2. Air

Air bisa menjadi Penyebab bearing roda mobil anda cepat mengalami kerusakan. Hal ini dikarenakan air yang masuk kedalam bearing roda mobil bisa bercampur dengan pelumas sehingga membuat daya lumasnya berkurang saat bearing roda mobil bekerja. Pelumas sendiri memiliki andil untuk meminimalisir proses gesekan komponen didalamnya dan menghindari kondisi aus.

Viral :   Ternyata Ini Kelebihan Kunci Pas Ring Dibandingkan Kunci Pas
3. Grease

Pastikan selalu memilih kualitas grease yang baik. Ini dikarenakan grease merupakan media pelumas yang memberikan kontribusi kepada kinerja bearing roda mobil anda. Jika grease yang anda pakai memiliki kualitas jelek maka akan berdampak buruk bagi bearing. Ketika gesekan terjadi dan terus berlanjut, maka akan menimbulkan panas yang terus muncul sehingga jika anda menggunakan grease kualitas jelek maka volume grease akan menyusut bahkan bisa mengering dan membuat pelumasan bearing roda mobil anda menjadi tidak bekerja secara baik dan akan membuat bearing roda mobil cepat rusak.

4. Menggunakan Ban Ukuran Besar

Ukuran ban yang lebih besar bisa mempengaruhi kekuatan bobotnya. Sehingga beban yang ditanggung oleh bearing roda mobil anda menjadi lebih besar dibandingkan dengan ban standar. Jika hal ini terus anda paksakan maka bearing roda mobil anda akan cepat rusak.

Akibat yang terjadi jika bearing roda mobil rusak.

1. Setir jadi kurang stabil

Ketika bearing roda mobil rusak, maka akan mempengaruhi kerja dari roda mobil anda dikarenakan roda akan sedikit oblak. Hal ini akan membuat sistem pengemudian menjadi kurang stabil sehingga ketika anda mengemudikannya akan terasa getaran pada roda kemudi sampai setir yang oleng.

2. Roda mobil terkunci

Akibat yang ditimbulkan ketika bearing roda mobil rusak bisa meningkatkan suhu pada area bearing dan ujung as roda. Peningkatan suhu inilah yang bisa memicu pemuaian pada tiap as roda dan laher, sehingga roda mobil bisa terkunci karena pemuaian ini. Ketika roda mobil terkunci akan membuat mobil anda terasa berat untuk berjalan seperti ditahan oleh rem.

Viral :   Ketahui Plus Minus Hyundai Grand Avega Sebelum Membelinya
3. Rem mobil macet

Bearing roda mobil yang rusak akan mengakibatkan area bearing menjadi panas sehingga piringan rem juga mengalami peningkatan suhu begit juga dibagian kalipernya. Normalnya, rem cakram juga dalam kondisi panas namun dikarenakan ada penambahan panas dari bearing maka suhunya akan semakin panas dan bisa mengakibatkan rem mobil macet atau rem mobil blong.

4. As roda berpotensi patah

Akibat yang paling parah jika bearing roda mobil rusak adalah patahnya as roda. Hal ini bisa terjadi karena as roda selalu bergejolak didalam bearing seperti dipukul pukul. Memang saat awal awal as roda masih mampu bertahan, namun jika dibiarkan terjadi terus menerus mengakibatkan as roda akan kalah dan mengakibatkan patah.

5. Kerusakan bisa merembet ke komponen lain

Selain dari 4 akibat diatas, ternyata bearing roda mobil yang rusak bisa menyebabkan kerusakan pada komponen kaki kaki lainnya. Selain as roda yang rusak, velg dan ball joint juga bisa berpotensi mengalami kerusakan.

Jadi sangat disarankan ketika anda mengalami gejala gejala kerusakan pada bearing roda mobil anda. Adabaiknya segera bawa ke bengkel untuk dilakukan perawatan dan perbaikan agar cepat terselesaikan dan kenyamanan dan keamanan anda bisa terjamin.