Datsun Pick Up

Ketahui Kelebihan dan Kekurangan Datsun Pick Up

Berbicara tentang Datsun Pick Up ini merupakan mobil niaga jenis klasik yang masih bertahan keberadaannya hingga saat ini. Kendaraan yang berasal dari pabrikan Jepang ini pernah menjadi juara di era tahun 70-an.

Saat ini, pick up legendaris ini telah menjadi hobi dari para pemiliknya karena kesan klasik dan jadul yang dibawanya. Jadi, tidak heran jika saat ini tidak lagi untuk urusan niaga.

Pernah berjaya pada masanya, tentu pick up dari Datsun ini memiliki banyak kelebihan yang dibawanya. Mesin yang bandel dan bertenaga, bodi yang tahan kondisi serta kaki-kai yang kuat, tidak heran jika mobil ini sering menjadi pilihan.

Beralih sebagai hobi, mobil yang banyak diburu ini ternyata dibanderol dengan harga yang cukup tinggi jika dalam kondisi mati. Bisa mencapai lebih dari Rp 40 juta.

Kelebihan Datsun Pick Up

Mobil unik dengan tampilan khas jadulnya ini, hingga saat ini tetap memiliki tempat di hati para penggemarnya. Meskipun jarang ditemui versi terbarunya, ternyata jika versi lawasnya diperbaiki dengan baik, tidak ada kata rewel-rewel pada mesinnya.

  1. Mesin Handal Datsun Pick Up

Sebagai mobil niaga lawas, Pick Up Datsun tergolong mobil dengan mesin yang andal dan bertenaga meskipun telah berumur. Terbukti bahwa dengan perawatan biasa, mobil ini tidak pernah mengalami kerusakan yang berarti.

Viral :   Gagahnya Tampilan Jeep Wrangler Rubicon Terbaru

Hal ini memperlihatkan kelasnya yang dapat bertahan di tengah banyaknya mobil-mobil modern sekarang ini. Sebagai mobil niaga, tentu pengembang telah memikirkan bagaimana pekerjaan yang ditanganinya.

  1. Kemudahan Suku Cadang

Suku cadang merupakan komponen penting dari sebuah kendaraan pick up, begitu juga dengan mobil lawas ini. Meskipun Pick Up ini tergolong mobil zaman dahulu, nyatanya hingga saat ini suku cadang asli bisa ditemukan dengan mudah. Hal ini menunjukkan bahwa eksistensinya di pasaran otomotif Indonesia masih memiliki taring.

  1. Stabil Dikendarai

Mobil yang sempat menjadi pilihan utama para pengusaha rokok untuk mengangkut bahan-bahan mereka ini dipilih karena cukup stabil untuk dikendarai. Kestabilan ini dipengaruhi oleh model bonnet bagian depan yang memanjang dibandingkan pick up lainnya yang lebih pendek sehingga memberikan posisi kemudi yang lebih nyaman.

Sebagai mobil tua yang pernah merajai jalanan, saat ini jika Anda ingin membelinya, setidaknya umurnya telah 30 tahun lebih. Untuk memiliki kekuatan yang sama seperti baru tentu merupakan harapan yang sulit. Selain untuk hobi dan perjalanan jarak pendek, mobil ini juga sering kali dikoleksi.

Viral :   Mengenal Beberapa Komponen Sistem Power Window Serta Fungsinya

Kekurangan Datsun Pick Up

Kelemahan pick up dari Datsun ini pada dasarnya tidak terlalu mencolok. Apalagi, pada saat masanya memang diproduksi untuk kebutuhan niaga dengan kerjanya untuk mengangkut berbagai ukuran dan berat barang yang berbeda.

  1. Modelnya yang Pendek

Sebagai mobil niaga, tentu tidak heran jika pick up akan membawa banyak barang yang berat. Sayangnya, modelnya yang pendek akan sangat merepotkan jika harus membawa barang yang banyak dan berat.

Apalagi jika medan yang dilaluinya tidak rata, kemungkinan benturan pada kap bawah mobil semakin tinggi dan kerusakannya pun juga semakin parah. Karena hal inilah, mobil ini juga kian tergeser.

  1. Kapasitas Mesin Kecil

Meskipun kian tahun pick up dari Datsun ini mengalami perkembangan dalam hal mesinnya, mulai dari jenis hingga kapasitas, ternyata saat awal dirilis, mesin mobil ini hanya mampu mengeluarkan tenaga maksimal sebesar 37 hp. Tentu untuk urusan pengangkutan, mobil ini tergolong kurang bertenaga.

Dengan berbagai kelebihan dan kekurangan yang ada, Pick Up Datsun saat ini mulai bangkit sebagai mobil tua yang melegenda dan menjadi hobi. Sebagai mobil jadul, keberadaannya masih dicintai dan diburu oleh mereka yang penasaran dengan keunikan dan modelnya yang khas.