Makin Terjangkau, Ini Harga Mobil Ayla Bekas Terbaru

Harga mobil Ayla bekas kian hari semakin terjangkau. Hal ini juga karena dipengaruhi harga barunya yang tidak terlalu tinggi. Daihatsu sendiri mengeluarkan seri ini untuk menjawab kebutuhan konsumen yang menginginkan mobil murah dengan kualitas yang bermutu.

Selain kualitasnya bagus, teknologi ramah lingkungan yang dibawanya juga menarik banyak konsumen ingin memilikinya. Pertama kali muncul di pasaran Indonesia yaitu di tahun 2013, sejak awal dikeluarkan, mobil kecil ini telah banyak peminatnya.

Hal ini karena harga yang ditawarkan cukup terjangkau sehingga bisa menyasar berbagai kalangan.

Harga Mobil Ayla Bekas

Berbicara tentang kisaran harga dari mobil Ayla bekas, tentu harganya akan lebih terjangkau. Namun begitu, karena mobil ini keluaran setelah tahun 2012, tentu kualitasnya pun masih bagus.

Tipe Harga
Ayla 1,0 M 2014 Rp70 juta
Ayla 1,0 X 2015 Rp88 juta
Ayla 1,0 D 2017 Rp97 juta
Ayla R Deluxe Automatic 2019 Rp108 juta

 

Banyak orang memilih mobil bekas karena harganya yang terjangkau. Selain itu, dengan harga baru yang semakin tinggi dan pajak juga terus meningkat maka peminat mobil bekas menjadi meningkat. Meskipun bekas, Anda tetap harus mempertimbangkan banyak hal sebelum memutuskan membeli agar tidak kecewa.

Kesalahan Umum saat Membeli Mobil Bekas

Ketika membeli kendaraan second, tidak hanya harga mobil Ayla bekas saja yang perlu dipertimbangkan, tetapi juga kualitasnya. Agar tidak salah langkah saat membeli Ayla bekas, hindari kesalahan umum berikut ini.

  1. Sejarah Mobil
Viral :   8 Fungsi Timing Chain Beserta Kelebihan & Kekurangannya

Sebagai mobil dengan harga yang terjangkau, pemburu Ayla pun akan semakin banyak. Sebelum Anda memutuskan untuk menawar harga mobil Ayla bekas, tidak ada salahnya untuk menanyakan sejarah mobil terlebih dahulu.

Tanyakan secara detail mengenai hal-hal yang telah dilewati mobil tersebut. Hal ini penting untuk menghindari kerugian. Cari tahu apakah mobil pernah mengalami tabrakan atau terendam banjir.

Kedua hal tersebut tentu memengaruhi kinerja mobil, terutama banjir. Karena urusan mesin berhubungan dengan sistem kelistrikan, tentu saja air adalah musuh utamanya. Selain kedua hal itu, tanyakan pula apakah mobil tersebut hasil sitaan, sewaan, atau milik pribadi.

  1. Interior

Interior mobil merupakan komponen yang akan sering berinteraksi dengan Anda secara langsung. Oleh karena itu, periksalah secara detail pada bagian interiornya. Mulai dari tempat duduk, dashboard, lantainya, lampu, panel instrumen harus Anda pastikan apakah berfungsi dengan baik atau tidak, fungsi transmisi, rem tangan jika ada.

Bagian kemudi perlu Anda teliti terlebih dahulu secara detail. Untuk bagian kursi, pastikan pula sabuk pengaman berfungsi dengan baik. Jika tempat duduk dapat diatur, maka pastikan pula tuasnya masih dapat digunakan atau tidak.

Viral :   Model Lamborghini Centenario Wujud Cinta Kepada Sang Pendiri

Bagian bagasi juga penting Anda periksa. Jika perlu, kebersihan juga perlu diperhatikan, karena kadang masih terdapat sisa lumpur yang menempel jika mobil pernah terendam banjir.

  1. Mesin

Mesin merupakan hal penting pada sebuah mobil karena merupakan dapur pacu yang menentukan kemampuan larinya. Mengecek kondisi mesin merupakan prioritas yang harus Anda dahulukan sebelum yang lainnya.

Jika Anda tidak paham mengenai permesinan mobil, sebaiknya bawalah teman yang paham betul tentang kinerja mesin mobil. Hal ini harus Anda lakukan untuk menghindari penipuan.

Untuk memastikan bahwa mesin dapat berfungsi dengan baik, mintalah test drive jika diperbolehkan. Dengan melakukan test drive ini, Anda akan langsung mengetahui bagaimana kinerja mesin yang sesungguhnya, barulah Anda dapat membayarnya.

Komponen mesin juga dapat Anda tanyakan. Misalnya, apakah ada komponen yang pernah mengalami pergantian atau belum, apakah komponen asli atau bukan.

  1. Catatan Servis

Jika Anda melihat catatan servisnya, kemungkinan merugi akan bisa diminimalkan. Hal ini untuk mengetahui apakah mobil tersebut mendapat perawatan yang berkala atau tidak.

Mobil yang rutin diservis akan terjaga kualitas dan kinerjanya. Sebelum membayar harga mobil Ayla bekas yang ditawarkan, pastikan bahwa kendaraan tersebut terawatt dengan baik sehingga keadaannya masih prima.