Rem Tromol Motor

Penyebab dan Cara Memperbaiki Rem Tromol Motor Rusak

Saat mengendarai motor dan Anda mengerem secara mendadak maka Anda akan merasakan pengereman yang lembut. Inilah rem tromol motor yang masih dipertahankan dan fungsinya yang bagus.

Rem ini masih dipertahankan pada beberapa jenis motor karena kinerjanya yang bagus dan halus. Ketika Anda mengerem, rem tromol ini akan bekerja dan membuat roda bagian belakang tidak mengalami slip.

Ada beberapa kasus, ketika Anda mengerem mendadak dan ternyata bagian roda belakang mengalami slip sehingga Anda akan terjungkal. Ini sangat berbahaya ketika Anda berkendara di jalan raya terlebih banyak mobil atau truk berukuran besar sedang melintas.

Penyebab Rem Tromol Motor Rusak

Meskipun rem tromol ini diklaim memiliki fungsi yang bagus namun tidak menutup kemungkinan terjadi beberapa masalah. Masalah yang sering terjadi pada rem tromol adalah terasa kurang pakem.

Kondisi rem tromol yang kurang pakem ternyata juga berbahaya bagi kendaraan bermotor. Hal ini bisa menyebabkan rem blong yang akan sangat berbahaya jika Anda sedang melaju dengan kecepatan tinggi atau sedang melintasi jalanan yang menurun. Berikut berbagai penyebab yang menyebabkan rem tromol tidak pakem:

  1. Kampas yang Sudah Aus

Masalah kampas aus sering terjadi karena penggunaannya yang intens. Kondisi yang menyebabkan rem tromol tersebut rusak adalah kampas yang mulai aus baik karena penggunaannya yang kurang tepat atau usia penggunaannya yang terlalu lama.

  1. Bagian Kampas Tromol yang Kotor

Yang perlu diperhatikan agar mesin tidak rusak atau tidak berfungsi adalah menjaga kebersihan pada mesin. Begitu pula pada rem tromol. Karena itu, Anda harus sering membersihkan bagian kampas baik pada kampas rem atau tromol sehingga akan berfungsi dengan baik.

  1. Pegas Rem Kendur

Kondisi lain yang dapat memicu rem tromol motor tidak berfungsi sebagaimana mestinya adalah pegas rem yang sudah kendur. Keadaan ini membuat pegas tersebut tidak dapat menarik rem dengan optimal. Akibatnya, kampas rem akan bergesekan terus-menerus dengan rem tromol yang menimbulkan panas berlebih.

  1. Kabel Rem Macet

Kondisi kabel rem yang macet juga bisa memicu masalah rem tromol rusak. Untuk mengantisipasi kerusakan tersebut, sebaiknya Anda melumasinya sehingga tuas rem dapat kembali bekerja dengan baik. Akan tetapi, apabila kondisi kabel tersebut sudah kendur maka sebaiknya Anda mengganti kabel tersebut.

Viral :   Cara Perawatan Wiper Mobil Supaya Lebih Awet

Memperbaiki Rem Tromol Motor yang Rusak

Untuk mencegah terjadinya berbagai masalah pada motor seperti rem tromolnya, sebaiknya Anda selalu mengecek dan menyervis secara rutin. Namun, Anda juga dapat melakukan beberapa hal berikut jika dirasa rem tromol bermasalah.

  • Tentukan jenis kampas yang akan digunakan.
  • Ganti rem cakram.
  • Bersihkan sistem tromol dan apabila benar-benar rusak maka sebaiknya Anda menggantinya.
  • Selalu setel pengaturan tuas rem tromol dengan cara mengencangkan mur pada bagian pegas rem.

Bagian rem memang memiliki fungsi yang sangat penting karena selalu digunakan. Jangan sampai Anda terlambat yang membuat rem tidak berfungsi atau bahkan hingga rem blong.

Masalah-masalah ini sering terjadi dan bahkan ada juga orang yang mengabaikan masalah tersebut. Apabila sudah mengalami kondisi yang parah, barulah motor dibawa ke bengkel.

Viral :   Cara Buka Blokir BPKB Mobil, Syarat serta Biayanya

Untuk menjaga rem tromol motor dapat terjaga dengan baik, seperti yang sudah dijelaskan di atas, ada baiknya untuk selalu mengeceknya baik secara manual atau dengan membawa motor ke bengkel. Dengan demikian, kondisi motor akan terjaga dengan baik dan Anda dapat mengendarainya dengan nyaman.