knalpot CLD

Ciri-ciri Knalpot CLD Asli untuk Membuat Motor Semakin Keren

Penggunaan knalpot CLD pada kendaraan bermotor akan menampilkan kesan lebih keren, asalkan kamu berhasil mendapatkan barang asli. Tersebarnya barang tiruan bukan rahasia lagi, dalam hal apa saja ada tiruan, mulai bisa dibedakan dari nilai harga hingga performa.

Setiap motor memang memiliki knalpot bawaan sedari pembelian, namun terkadang pemiliknya ingin modifikasi agar lebih keren. Satu hal penting ketika ingin mewujudkan keinginan tersebut adalah dengan mengumpulkan uang sesuai dengan spesifikasi sparepart tersebut.

Modifikasi memang memberikan kesan visual yang keren, tapi paling utama harus dipertimbangkan adalah fungsi dan kesesuaian. Jika tampilan bagus, tapi fungsinya nol maka percuma. Fungsi secara tepat juga harus diseimbangkan dengan spesifikasi motornya.

Knalpot CLD bisa menjadi pilihan modifikasi motormu. Untuk bisa mendapatkan sparepart asli, artikel ini akan membantu kamu untuk mengenali sparepart asli. Beli asli mungkin lebih mahal, tapi daya tahannya sebanding dengan harga. Jadi, hitungannya justru lebih murah.

Bayangkan jika kamu memaksakan beli tiruan dengan harga lebih murah, tetapi ke depannya justru sering servis. Hitungannya bukan lebih hemat karena begitu banyak biaya dihabiskan dalam jangka waktu tidak bisa diprediksi jelas.

Waspadai dengan Teliti CLD Tiruan

Mengenai ciri-ciri knalpot CLD yang asli ini mengutip pernyataan langsung dari CLD Racing Indonesia bahwa ada tulisan identitas resmi berupa logo, tercatat pada September 2018. Tulisan CLD pada sisi lain knalpot dicetak dalam efek emboss, tebal, dan juga timbul.

Viral :   Cara Membeli Mobil Cash Di Dealer Cepat Dan Mudah!

Tulisan tersebut dicetak pada tahun 2016, 2017, dan juga 2018. Hal paling penting untuk diwaspadai ketika melakukan transaksi adalah CLD Racing Indonesia memastikan tidak tersedia cabang resmi di Purbalingga. Jadi, jika ada yang mengaku-ngaku maka itu bohong.

Per September 2018 silam, logo merek tersebut diletakkan pada tabung depan silinder. Pertanyaannya, kenapa harus beli asli kalau bajakan lebih murah dan tampilan visual sama? sekarang ibaratnya kamu membeli baju, baju asli dan tiruan pasti terlihat sama secara visual.

Tapi, bagi kamu yang menggunakannya jelas kualitas bahan terasa berbeda. Ketika orang lain tahu kepalsuan tersebut, nilai kamu di matanya menurun karena memakai barang tiruan. Belum lagi dari sisi umur pakaian, pasti lebih sebentar terpakai daripada yang asli.

Pertimbangan seperti itu yang akhirnya membuat kamu harus teliti dan waspada dalam membeli spare part motor. Terlebih jika yang dipasangi knalpot CLD merupakan kendaraan sehari-hari, kerap digunakan sebagai penunjang berbagai aktivitas formal hingga lainnya.

Ketika kamu menggunakan berbagai spare part berkualitas bagus maka nilai motor secara keseluruhan akan terjaga. Suatu saat ketika kamu ingin menjualnya karena hendak membeli baru maka dengan perawatan maksimal, harga jual tidak akan turun begitu drastis dari asal.

Alasan Mengapa Harus Membeli Asli

Salah satu alasan pemotor mengganti spare partnya dengan knalpot CLD adalah ingin menikmati sentuhan racing pada kendaraannya. Modifikasi motor setelah penjualan adalah demi menyesuaikan desain kendaraan dengan selera dan semakin menegaskan pemiliknya.

Viral :   Kredit Motor Tanpa BI Checking? Ini Caranya

Mulai dari warna hingga tampilan bodi knalpot bisa disesuaikan dengan keinginan pemilik kendaraan. Kendaraan akan menampilkan kesan elegan, namun memiliki sentuhan racing dengan pemilihan warna gelap, terang, atau perpaduan beberapa warna seperti pelangi.

Karena termasuk jenis racing maka penggunaan knalpot seperti ini bisa mendongkrak performa kendaraan sehari-hari. Jadi ketika kamu memutuskan untuk mendesain ulang tampilan motormu, akan nampak kesan gahar tanpa menghilangkan identitas elegannya.

Ketika membicarakan racing, apa hal pertama yang dibayangkan? suara cempreng atau hal berisik lainnya? untungnya, CLD memiliki suara anti cempreng yang ramah telinga sehingga kamu tidak akan merasa terganggu ketika mesin dinyalakan, terutama saat memanaskan motor.

Demi menjamin keaslian dan mendukung kualitas berkendara, CLD mengeluarkan produk yang anti karat dan tidak berserat. Ciri fisik ini membuat CLD tidak mengikat berbagai kotoran yang secara tidak langsung sebagai penyebab kerusakan mesin motor keseluruhan.

Dengan suara yang tidak cempreng dan bahan berkualitas bagus, CLD memastikan bahwa produknya mampu bertahan lama. Jika kamu menggunakan knalpot CLD asli maka daya tahan tersebut akan membayar sejumlah uang yang kamu bayarkan di awal pembelian.