Cara Menghilangkan Bau Lembab Di Mobil

Cara Menghilangkan Bau Lembab Di Mobil

Semua pasti kesal bukan? Jika ternyata di dalam kabin mobil anda tercium bau lembab atau bau tidak sedap lainnya. Meskipun mobil jarang atau sering digunakan hal ini bisa kapan saja terjadi. Maka penting bagi anda pemilik mobil untuk mengetahui bagaimana cara menghilangkan bau lembab di mobil. Ada banyak penyebab mengapa kabin mobil bisa bau lembab, namun yang utama biasanya karena maslah kebersihan. Namun, apakah anda tau bahwa untuk menghilangkan bau lembab pada kabin mobil bisa dilakukan hanya dengan menggunakan bahan-bahan sederhana yang mudah di dapat. Penasaran? Yuk simak selengkapnya dibawah ini!

Cara Menghilangkan Bau Lembab Di Mobil

  • Menghilangkan bau lembab di mobil dengan vacum cleaner

Vacum cleaner bisa anda andalkan untuk menghilangkan bau lembab pada kabin mobil. Tak hanya bisa menyedot debu dan kotoran, vacum cleaner juga mampu membasmi bau lembab atau apek termasuk asap rokok, sisa-sisa makanan dan lainnya. Adapun caranya, anda bisa memakai vacum cleaner pada semua interior mobil berbahan kain maupun kulit, jok, karpet dan juga alas kaki. Sebaiknya pilihlah vacum cleaner yang memiliki ujung yang ramping.

  • Dengan sabun, sikat dan air bersih

Apabila kabin mobil terkena tumpahan cairan sehingga baunya menjadi lembab atau apek, coba pakai sabun (lebih baik jenis sabun batangan), sikat dan juga air bersih untuk membersihkan bagian-bagian yang kotor. Caranya mirip seperti menyikat noda kotor di pakaian. Diamkan hingga kering kemudian taburka bubuk kopi supaya aroma kabin mobil anda kembali segar dan nyaman.

  • Manfaatkan bubuk kopi

Bubuk kopi juga anda manfaatkan untuk membasmi bau tidak sedap dalam kabin mobil. Ternyata kopi tidak hanya nikmat diseduh namun juga ampuh menghilangkan bau termasuk bau lembab di kabin mobil. Setidaknya bubuk kopi mampu menetralisir bau-bau menyengat.

  • Jemur di bawah sinar matahari

Selanjutnya anda perlu menjemur kabin mobil anda dibawah sinar matahari. Sebab sengatan matahari memang sangat membantu membersihkan bau-bau lembab pada kendaraan roda empat ini. Caranya anda tinggal mengeluarkan semua karpet pelapis dalam, lalu bersihkan kemudian jemur dibawah sinar matahari.

  • Pengharum khusus untuk kabin mobil

Fungsi dari pengharum kabin mobil untuk memberikan aroma yang wangi dan juga segar. Maka pilihlah aroma yang lembut supaya baunya tidak menyengat di hidung. Setelah anda menyemprotkan pengharum kabin, biarkan pintu serta kaca mobil ternuka dan diamkan selama 30 menit supaya sirkulasi udara lebih maksimal

Viral :   Rekomendasi Warna Velg Yang Cocok Untuk Motor Anda