Penting, 4 Filter mobil yang Wajib Diperiksa Secara Berkala

Filter Mobil yang Wajib Diperiksa – Merawat mobil merupakan hal yang paling utama agar anda bisa memiliki mobil impian. Selain untuk memperpanjang umur mobil, merawat mobil juga bisa membuat anda selalu nyaman saat mengendarainya. Perawatan mobil yang rutin dilakukan yakni bagian mesin, namun terkadang banyak pemilik mobil yang sering melewatkan untuk merawat atau mengecek kondisi filter mobil. Dimana filter sendiri berfungsi untuk menyaring udara atau cairan yang terdapat kotoran atau debu sehingga bisa membuat kinerja menjadi optimal. Ada empat jenis filter yang terdapat didalam mobil, dimana ke empat filter ini memegang peran penting dalam kenyamanan anda saat berkendara.

berikut 4 filter mobil yang wajib diperiksa secara rutin agar kinerja setiap komponen yang ada di mobil anda bisa menjadi lebih optimal :

1. Filter Oli

Filter mobil yang wajib diperiksa yang pertama yakni filter oli. Diantara semua filter yang ada, filter oli merupakan suatu komponen yang memiliki tugas paling berat dan krusial. Hal ini dikarenakan filter oli terkait langsung dengan kerja mesin mobil anda. Fungsi dari komponen satu ini yakni memastikan oli mesin slalu dalam kondisi bersih sehingga bisa membuat pelumasan mesin mobil anda berjalan baik.

Viral :   Live Roulette Free Online: Every Little Thing You Need to Know

Dikarenakan kegunaannya yang selalu menyaring kotoran yang dibawa oleh oli mesin, maka dari itu kondisi filter oli wajib diperiksa dan diganti secara rutin untuk memastikan filter oli dapat menjalankan tugasnya melindungi mesin dengan baik. Umumnya masa pakai filter oli yakni setiap 10.000 km atau 6 bulan sekali.

2. Filter Udara

Filter mobil yang wajib diperiksa selanjutnya filter udara. Fungsi dari filter udara sendiri yakni untuk menyaring partikel asing seperti debu agar nantinya tidak masuk kedalam sistem ruang bakar mesin. Kondisi filter udara yang sudah menumpuk kotoran atau rusak bisa mengakibatkan tarikan mobil menjadi melemah dan tidak responsif, selain itu akibat yang didapat juga bisa membuat konsumsi bahan bakar menjadi lebih boros dari biasanya.

Oleh karena itu dianjurkan agar anda mengganti filter udara setiap 2 tahun atau 40.000 km untuk mesin bensin dan untuk mesin diesel wajib dilakukan pergantian setiap 30.000 km atau 1,5 tahun sesuai buku pedoman service berkala pada mobil anda.

3. Filter Bahan Bakar

Filter mobil yang wajib diperiksa selanjutnya filter bahan bakar. Komponen ini terdiri dari case pelindung serta elemen penyaringan, dimana elemen penyaringan yang umum digunakan pada sebuah mobil yakni filter yang memiliki bahan dasar kertas yang dilipat lipat. Tujuannya adalah agar keseluruhan penampang filter menjadi lebih luas.

Viral :   Apakah Aki Baru Harus Di Cas? Ternyata Ini Alasannya

Selain menyaring kotoran yang terbawa oleh bahan bakar, fungsi dari filter bahan bakar juga menyaring air yang terkandung dalam bahan bakar yang bisa berpotensi menimbulkan karat dikomponen mesin. Disarankan agar anda mengganti komponen ini setiap 80.000 km atau 4 tahun sekali.

4. Filter AC

Filter mobil yang wajib diperiksa yang terakhir adalah filter AC. Kita tau jika AC merupakan salah satu fitur yang bisa membuat anda didalam mobil menjadi lebih nyaman. Jika anda ingin AC mobil anda selalu dalam kondisi prima, sebaiknya selalu perhatikan kondisi filter ac nya, hal ini karena fungsi filter ac untuk mencegah agar debu tak sampai masuk ke evaporator.

Jika kondisi filter ac kotor maka otomatis udara yang diembuskan kedalam kabin mobil menjadi tidak bagus dan tidak sehat. Selain itu kondisi filter ac yang kotor juga bisa membuat kotoran akan menempel pada evaporator sehingga menghambat pendingan udara. Disarankan agar filter ac diganti setiap 6 bulan atau 10.000 km sekali.