Sebagian Nama Mobil Mewah Berdasarkan Nama Pemilik

Nama mobil mewah biasanya diambil dari pabrikan atau brand asal, kemudian diikuti oleh seri dan keluarannya. Hal itu sebagai salah satu tanda keistimewaan, tahun keluaran mobil tersebut serta teknologi-teknologi canggih yang diterapkan. Bagi para pecinta luxurious car mereka akan lebih mudah dalam hal menandai serta menyebutkan nama mobil tersebut ketika ingin membeli kemudian menjadikan koleksi.

Beberapa pabrikan mobil memang menerapkan nama atau penamaan sebuah produknya secara unik atau sesuai serinya. Hal tersebut digunakan sebagai salah satu cara marketing bagi perusahaan untuk lebih menanamkan nama brand tersebut kedalam otak ataupun mindset setiap konsumennya agar lebih tertarik serta penasaran dengan produk yang sudah mereka ciptakan dan kembangkan.

Karena untuk menarik perhatian konsumen atau kolektor, tidak hanya sebuah kecanggihan teknologi dan model terbaru saja namun juga nama mobil mewah tersebut harus dibuat seunik mungkin supaya mereka lebih penasaran hingga membelinya. Dalam hal ini beberapa pabrikan internasional memiliki keunikan dan ciri khasnya masing-masing pada setiap nama produk keluaran terbarunya.

Disisi lain, pemilik merk mobil mewah yang kebanyakan dari luar Indonesia seperti BMW, Ford, Ferrari, Posrche, Rolls Royce, Lamborgini dan masih banyak lagi, mereka menggunakan nama-nama sesuai dengan daerah asal. Misal seperti Ferrari, penamaan produk mobil lebih kepada nama Italia. Seperti contohnya Pininfarina Sergio Ferrari.

Seri tersebut ada khas nama Italia nya sehingga orang-orang bisa menebak bahwa itu memang pabrikan Ferrari. Di sisi lain, nama mobil mewah latar belakangnya terdiri dari berbagai sejarah dan pemikiran para manajemen atau pemilik produk. Dengan melewati proses yang panjang dan sejarahnya, akhirnya bisa terbentuklah nama-nama dari produk mobil para pabrikan internasional tersebut.

Viral :   Daftar Harga Terbaru Mobil Bentley Bekas

Ferrari Didirikan Oleh Pribadi Tangguh

Dalam proses sejarahnya, pabrikan asal Italia yaitu Ferrari sudah mampu menjadi salah satu produk mobil balap yang tersukses. Seperti halnya dalam ajang balap Formula 1, pabrikan ini juga sudah menjadi salah satu tim tersukses dalam perlombaan jet darat ini. Melalui beberapa pembalapnya seperti pembalap Michael Schumacher, Fernando Alonso, Kimi Raikonen, Sebastian Vettel, Felipe Massa mereka mampu menjadi tim papan atas.

Selain itu, mereka juga mampu menjadi salah satu nama mobil mewah tersukses di dunia. Banyak sekali pecinta pabrikan ini yang mengoleksi serta menjadi konsumen tetap dari pabrikan asal Italia ini. Namun perlu dipahami, proses terciptanya nama brand ini tidak mudah serta melalui sejarah panjang. Nama mobil ini diambil dari nama belakang pemiliknya yaitu Enzo Ferarri.

Sejarah singkat bisa ditentukannya nama Ferrari ini karena sang pemilik yaitu Enzo Ferarri sebelumnya menjadi sebuah pembalap kemudian ia diangkat sebagai salah satu manajer oleh Alfa Romeo. Namun karena suatu hal, ia akhirnya keluar dari Alfa dan membuat tim Ferrari sendiri dari beberapa sparepat serta perlatan bekas ia bekerja pada Alfa, sampailah terbentuk tim serta mobil-mobil Ferrari.

Viral :   Deretan Harga Mobil BMW Indonesia Terbaru

Seiring berjalannya waktu Enzo sebagai pendiri pabrikan ini juga merambah kepada suku cadang dari mobil balap karena ia berpikir dengan hal tersebut mampu menaikkan nilai perusahaan dan membuat nama mobil mewah Ferrari ini semakin melambung. Hingga pada akhirnya ia juga memiliki ide untuk memproduksi mobil mewah.

Ford Sebagai Pabrikan Sukses Amerika

Pabrikan Ford juga merupakan salah satu penghasil mobil mewah yang dahulunya memproduksi traktor serta beberapa sparepat otomotif lain. Namun seiring berkembangnya waktu dan zaman, mereka juga memproduksi kendaraan serta mobil yang dinamakan Ford sebagai brand utamanya. Nama tersebut juga diambil dari nama sang pemilik sebagai salah satu kebanggaan pencipta pabrikan ini.

Karena tuntunan zaman serta semakin berkembangnya para kompetitor dan keinginan mereka untuk bersaing dengan pabrikan internasional lain, membuatnya gencar untuk menciptakan serta memproduksi masal nama mobil mewah maupun kelas menengah bagi masyarakat luas.

Dari dua brand mobil besar di dunia internasional tersebut, kita bisa belajar bahwa dengan kerja keras serta inovasi yang berkelanjutan akan mampu menghasilkan kesuksesan dan membuka lapangan pekerjaan bagi banyak orang. Sejarah panjang tersebut membuat terciptanya beberapa nama mobil mewah dari beberapa pabrikan internasional disetiap tahunnya.