Review Honda WR-V 2023

Review Honda WR-V 2023 Yang Anda Wajib Tau!

Sejak pertama kalinya dikenalkan pada GIIAS 2022 tepatnya di bulan Agustus, akhirnya Honda Indonesia resmi merilis mobil terbarunya yaitu Honda WR-V 2023 yang resmi hadir di Jakarta pada bula November 2022 lalu. Menurut Review Honda WR-V 2023 , mobil baru ini kabarnya mengisi segmen small SUV dengan karakter sporty yang bisa dilihat dari bagian depannya. Honda WR-V sendiri adalah hasil pengembangan dari Honda SUV RS Concept yang cukup sporty khas varian RS dari Honda.

Kotaro Shimzu selaku Presidnt Director PT Honda Prospect Motor mengatakan bahwa “Honda WR-V sengaja dirancang dan dikembangkan lewat riset dan pengujian yang langsung dilakukan di Indonesia karena untuk menyesuaikan dengan kebutuhan konsumen serta karakter jalan di Tanah air. Dengan beberapa keunggulannya daripada model lainnya di kelasnya, mulai dari segi desain yang sporty, performa mesin terbesar, ground clearance tertinggi sampai teknologi keselamatan terdepan, dimana mobil ini dipersembahkan untuk orang-orang yang mempunyai semangat untuk unggul dan juga akan membawa anda menjadi pemenang dalam kehidupannya”.

Review Honda WR-V 2023

  • Eksterior

Desain Honda WR-V 2023 mengusung karakter SUV yang gagah berkat desain sportynya. Tampilan depan terlihat mempunyai grill yang mengusung tesselated dengan desain futuristik serta dilengkapi dengan lampu depan modern dengan aksen chrome berwarna gelap yang menjadikan tampilannya semakin sporty. Honda WR-V ini juga hadir dengan lampu depan LED minimalis serta panjang sehingga terlihat lebih premium dan juga memberikan visibilitas lebih jelas bagi pengemudi. Dan yang tak kalah menariknya, terdapat pula lampu sein sequential yang cukup modern sehingga membuatnya semakin lebih menarik.

Sementara pada bagian belakang mobil Honda WR-V terlihat juga memakai lampu belakang LED bars. Ditampilan sampingnya terlihat ramping dan juga ringkas berkat garis bodi yang dibuat tidak terlalu panjang. Terdapat garis desain memanjang dari lampu depan ke samping dan berakhir pada bagian lampu belakang. Di bagian pintu belakang juga didesain sangat unik seperti mobil-mobil coupe dimana door handlenya terdapat di bagian samping bingkai jendela.

Viral :   Range Rover Sport 3.0 HSE Sebagai Mobil Mewah

Review Honda WR-V 2023 Indonesia menawarkan ground clearance / jarak terendah ke tanah yang leumayan tinggi di kelasnya yaitu 220 mm sehingga ini cukup aman saat digunakan pada lintasan jalan pedesaaan yang belum sepenuhnya diaspal. Mobil SUV terbaru Honda ini juga memakai velg berukuran 17 inci two tone untuk varian RS dan vairan E memakai velg berukuran 16 inci.

  • Interior

Beralih ke bagian interior, kali ini Honda menawarkan area dashboard yang lebih modern dan memberikan ruang yang lebih lega. WR-V 2023 ini menggunakan bahan kursi kombinasi leather dan fabric dan juga tersedia concole box yang berbahan kulit dengan armrest. Desain interiornya juga terlihat sporty dan mewah untuk mobil sekelasnya. Untuk pengisian daya smartphone dan dual USB port, Honda WR-V sudah menyiapkan 12V Power Outlet.

Selain itu kenyamanan berkendaran anda juga semakin bertambah dengan adanya layar 4,2 inci Thin Film Transistor / TFT Display di bagian dashboard guna menampilkan berbagai informasi ketika berkendara mulai dari rata-rata penggunaan  bahan bakar selama perjalanan, Honda sensing, jarak tempuh perjalanan dan juga sisa bahan bakar. Fitur ni di kombinasi dengan dispaly audio dengan layar sentuh berukuran 7 inci yang sudah dilengkapu dengan smartphone connection dan juga handsfree telephone.

  • Fitur canggih

Bagasi SUV Honda terbaru ini menawarkan ruang yang lebih luas untuk membawa berbagai macam barang  mencapai 380 L. Untuk varian RS dan RS Honda Sensing juga terdapat kompartemen penyimpanan seat back pocket pada bagian belakang kursi penumpang depan dan juga kursi pengemudi. Tak hanya itu, terdapat juga 6 tempat botol air dan kursi baris ke dua yabg bisa dilipat (40:60).

Viral :   8 Alarm Mobil Merk Premium beserta Harganya

Pada varian RS dan RS Honda Sensing juga telah dibekali dengan Rear Seat Reminder yaitu suara dan peringatan tampilan untuk mengingatkan pengemudi supaya memeriksa kursi belakang apabila ada yang tertinggal sebelum meninggalkan kendaraan.

Fitur menarik lainnya adalah fitur Walk-Away Auto Lock yang berguna untuk megunsi pintu secara otomatis setelahpengemudi sudah berjalan minimal 2 meter atau lebih. Untuk tipe tertingginya juga dilengkapi denan fitur Honda LaneWatch yang akan memebrikan pengemudi pandangan lebih luas dari area blindspot. Berikut fitur-fitur canggih pada Honda WR-V pada varian tertingginya:

– Auto AC

– Engine Start/Stop

– Tilt Steering Wheel

– Sequential LED Turning Signal

– 17 inci Two Tone Alloy Wheel

– LED Fog Lamp

– Honda Sensing

Vehicle Stability Assist (VSA)

– 6 Airbags

– Hill Start Assist (HSA)

– ABS + EBD + BA

– Emergency Stop Signal

– Walk Away Auto Lock

– Rear Seat Reminder

Harga Honda WR-V 2023 di Indonesia

Pihak Honda sayangnya hanya memberikan satu pilihan transmisi saja yaitu matic CVT pada Honda WR-V kali ini. Sementara untuk harganya dijual mulai dari Rp 271.900 jutaan. Harga ini untuk VIN 2022 dan harga tersebut merupakan OTR Jakarta dan BBN kepemilikan mobil pertama. Dan khusus untuk pilihan warna two tone dikenakan tambahan sebesar Rp 2.500.000. Berikut list harga untuk seluruh variannya:

– Harga Honda WRV 2023 tipe E CVT: Rp. 271.900.000

– Harga Honda WRV 2023 tipe RS CVT: Rp. 289.900.000

– Harga Honda WRV 2023 tipe RS CVT with Honda Sensing: Rp. 309.900.000