Cara Mengetahui Mobil Bekas Taksi

Cara Mengetahui Mobil Bekas Taksi Mudah Dan Akurat

Apakah anda ingin mencari mobil bekas di showroom? Hati-hati ya sekarang sudah mulai banyak mobil bekas taksi yang juga dijual di sana. Tentu anda akan merugi jika ternyata anda mendapatkan mobil bekas yang kondisinya sudah sangat menurun. Maka penting kiranya untuk mengetahui Cara mengetahui mobil bekas taksi. Apalagi saat ini, taksi-taksi online banyak memakai mobil yang sama seperti mobil penumpang pada umumnya sehingga hal ini membuat anda sulit untuk membedakannya ketika ingin membeli mobil bekas di showroom. Tak hanya itu, mobil-mobil bekas taksi ini juga tidk dilengkapi KIR seperti layak ya sebuah taksi sehingga makin sulit memilihnya.

Namun tenang, kami sudah menyiapkan beberapa langkah untuk mengetahui mobil bekas taksi dengan mudah dan akurat sehingga dapat memudahkan anda dalam membedakan apakah itu mobil bekas taksi ataukah tidak ketik ingin membeli mobil di showroom. Yang perlu diingat, dalam menerapkan cara ini tidak boleh terburu-buru, anda hrus teliti dan tenang. Anda juga bisa melakukannya sendiri loh tanpa perlu mengajak mekanik yang handal. Yuk simak selengkapnya dibawah ini!

Cara Mengetahui Mobil Bekas Taksi

  • Periksa kilometer

Pemeriksaan kilometer jarak tempuh wajib dilakukan bagi siapa saja yang ingin membali mobil bekas. Ini adalah hal yang tidak boleh dilupakan karena dengan memeriksa kilometer atau jarak tempuh suatu mobil anda dapat mengetahui seberapa lelahnya mobil tersebut saat ini. Jika kilometer ya tinggi, berarti mobil tersebut sudah sangat sering dipakai dijalanan. Namun banyak juga yang sudah mengerti bahwa kilometer pada sebuah mobil itu bisa direset ulang sehingga seolah mobil tersebut jarang dikendarai. Maka untuk mengetahui kondisi asli mobil, jika mobil tersebut adalah mobil bekas taksi maka sudah pasti kilometernya tinggi bisa mencapi 60 ribu k. Sementara untuk mobil pribadi berjenis low MPV atau citycar dalam setahun dapat menempuh hingga 20 ribu km.

  • Kisaran harga

Kisaran harga juga kerap berpengaruh dalam membedakan kondisi suatu mobil bekas. Jika mobil bekas tersebut adalah mobil pribadi, biasanya harganya masih cukup tinggi. Sedangkan jika itu mobil bekas taksi maka biasanya harganya akan relatif lebih murah walaupun tahunnya masih muda. Ini pun jika pemilik mobil memang jujur dengan kondisi mobilnya serta pihak showroom juga sepakat memberitahukan kepada konsumen bahwa anda akan membeli mobil bekas taksi ketik proses jual beli. Jika tidak demikian, anda harus lebih teliti dalam mencari mobil bekas berkualitas supaya tidak berisko tertipu.

  • Periksa ban kendaraan

Kondisi ban kendaraan memang tidak bisa dibohongi, sehingga dari sini anda dadpat mengetahui apakah mobil tersebut mobilbekas taksi ataukah tidak. Ban pada setiap kendaraan memiliki kode-kode tertentu cara baca ban mobil. Jika diperhatikan lebih dekat, pasti terdapat angka 1017, 1517, 1918 dan lainya pada bagian dinding ban yang pasti terdiri dari empat angka. Kode tersebut merupkn kode produksi ban. Contohnya seperti 1017 berarti ban tersebut diproduksi pada miggu ke 10 di tahun 2017. Maka jika mobil tersebut masih dalam pemakaian normal, maka bisa jadi mobil tersebut belum mengganti ban selama satu tahun ataupun dua tahun. Namun patut dicurigi jika mobil yang anda lihat adalah buatan tahun 2016 tetapi mobil itu menggunakan ban keluaran 2017. Kenapa sece-at itu ganti ban mobilnya? Nah jangan jangan … . Atau anda juga bisa memeriksa kondisi ban dengan ksat mata yaitu jika bannya sudah botak maka sudah pasti mobil tersebut sering digunakan.

  • Periksa riwayat service

Jika anda sedang mencari mobil bekas, jangan lupa periksa riwayat service mobil. Dengan demikian anda mengetahui bagaimana kondisi sebenarnya mobil tersebut. Jangan sampai anda membeli mobil tahun muda namun sudah banyak melewati perbaikan karen bisa saja membuat budget anda semakin membengkak. Jika sudah banyak melakukan perbaikan padahal tahun pemakaiannya masih terbilang muda, maka bisa saja mobil tersebut pernah digunakan untuk taksi online. Memang kelemahan mobil bekas taksi online maupun konvensional yang paling utama ialah karena pemakaiannya yang cenderung berat serta rutin digunakan sehingg membuatnya lebih rutin masuk bengkel untuk perbaikan. Namun sayangnya, jika mobil tersebut lebih sering diservice di bengkel-bengkel umum tentu akan lebih menyulitkan anda dalam memeriksa riwayat service. Pasalnya bengkel umum biasanya hanya memberikan kwitansi biasa yang mungkin langsung di buang oleh para pemilik mobil.

  • Ciri-ciri interior mobil bekas taksi

Mengingat mobil taksi pasti sering dinaiki oleh banyak orang maka tentu kondisi interiornya juga berbeda dengan kondisi interior mobil pribadi. Biasanya pada mobil bekas taksi ini interior lebih terlihat kotor mulai dari bagian jok bel serta lapisan doortrim yang kusam dan bagian lainnya. Meskipun dapat diakali dengan membawa mobil bekas taksi tersebut ke salon mobil, namun tetap saja rata-rata mobil bekas taksi tidak akan serapih mobil pribadi pada umumnya. Selain pada bagian jok mobil, bagian plafonnya juga terlihat lebih kotor dan lapisan pada setirnya juga sudah muali menipis dan pecah-pecah juga memudar karena terlalu sering dipakai.

Viral :   Cara Membersihkan Jamur Kaca Mobil Dengan Tembakau

Itulah beberapa cara mengetahui mobil bekas taksi mudah dan akurat yang harus anda lakukan jika ingin membeli mobil bekas yang berkulitas. Mudah bukan? Namun sebelum melakukan ini anda bisa bertanya kepada penjual terlebih dahuu apakah mobil yang anda incar adalah kendaraan dengan penggunaan pribadi atau bekas taksi baik taksi konvensional maupun taksi online. Jika si penjual sudah jujur apa adanya tentang barang dagangannya. Sehingga anda tinggal periksa bagian-bagian penting lainnya. Ingat, jangan sampai anda membeli mobil bekas taksi yang nantinya akan lebih merugikan karena menguras kantong dari segi perawatannya.