Cara Memperbaiki Sensor TPS Mobil

Cara Memperbaiki Sensor TPS Mobil

Cara memperbaiki sensor TPS mobil yang rusak, bisa Anda lakukan sendiri dirumah. Saat ini banyak mobil-mobil modern yang tidak hanya mengandalkan mesin untuk bisa berpacu, akan tetapi juga memiliki sistem kelistrikan yang canggih. Salah satu bagian dari sistem kelistrikan mobil ialah sensor yang dapat membantu komponen mobil agar bisa berjalan secara otomatis.

Ada banyak sekali jenis sensor pada mobil, salah satunya saja seperti sensor TPS atau throttle position sensor. Yang mana sensor TPS ini umum digunakan pada mobil-mobil yang menggunakan sistem Electronic Fuel Injection (EFI). Adapun fungsi dari TPS ialah untuk mendeteksi posisi katup throttle dan kemudian mengirimkan data tersebut pada Engine Control Unit (ECU) sehingga komposisi bahan bakar dan juga udara di dalam tangki bisa tetap seimbang. Tetapi terkadang komponen ini mengalami gangguan. Maka untuk mengatasinya, silahkan Anda simak selengkapnya tentang cara memperbaiki sensor tps mobil berikut ini.

Cara Memperbaiki Sensor TPS Mobil

  • Periksa Kondisi Fisik Sensor

Untuk mengetahui penyebab pasti kerusakannya, Anda harus lakukan pemeriksaan menyeluruh pada fisik sensor. Ceklah bagian kabel sensor, apakah ada kabel yang putus atau rusak. Setelah itu lanjutkan ke bagian penghubung (connector), dan lihat apakah terdapat kotoran atau karat sehingga perlu dibersihkan. Terakhir  coba Anda periksa badan sensor, apakah terlihat keretakan yang mengganggu kinerjanya.

  • Pemeriksaan Wiring Harness

Jika Anda sudah memerasa fisik sensor, dan ternyata tidak terdapat masalah apa pun, maka sekarang beralihlah pada wiring harness sensor TPS. Anda dapat menggunakan multimeter untuk melakukan pengecekan ini. Yang mana Multimeter digunakan untuk mencari adanya open circuit atau short circuit (hubungan arus pendek). Pastikan kalau prosedur pemeriksaan ini sudah sesuai dengan rangkaian sensor TPS mobil Anda.

  • Periksa Tegangan Sinyal

Selain pemeriksaan fisik sensor dan wiring harness, cara memperbaiki sensor TPS mobil yang rusak juga mencakup pengecekan tegangan sinyal sensor. Pemeriksaan ini akan membantu Anda untuk melihat kondisi sensor TPS mobil Anda secara detail. Adapun caranya Anda tinggal mengukur besaran sinyal dari sensor TPS yang dikirimkan menuju ECU untuk keperluan koreksi komposisi bahan bakar dan juga udara.

  • Periksa Tahanan Sensor

Kemudian langkah yang terakhir ialah Anda perlu melakukan pemeriksaan tahanan kerja sensor TPS agar perbaikan lebih optimal. Yang mana tahanan kerja pada sensor TPS mobil Anda dipengaruhi oleh resistor yang mengubah tegangan sinyal mengikuti kondisi katup throttle. Semakin lebar bukaan katup throttle, maka semakin kecil pula tahanan kerja sensor, dan begitu pula sebaliknya.

Viral :   Cara Buka Blokir BPKB Mobil, Syarat serta Biayanya

Nah, agar masalah tersebut tidak terjadi lagi pada TPS mobil Anda, Anda bisa simak tentang gejala ker usakan sensor TPS mobil sebelum terjadi kerusakan yang parah.

Cara cek kondisi sensor TPS

  •  Menggunakan OHM meter

Untuk memeriksa kondisi sensor TPS apakah normal atau tidak salah satunya bisa anda lakukan dengan mengukur hambatan pada sensor TPS dengan menggunakan ohm meter. Adapun langkahnya yaitu:

– Pastikan mesin kendaraan dalam kondisi mati kemudian nyalakan kunci kontak pada kondisi ON

– ukur hambatan sensor TPS dengan cara menghubungkan ohm meter pada terminal VTA atau Voltage Terminal of Approximation dengan terminal E2 (Ground sensor).

– Perhatikan hasil pembacaan hambatan, yakni harus semakin bertambah besar saat ketup gas membuka semakin lebar dan sebaliknya.

  •  Menggunakan Multimeter

Dengan menggunakan Multi meter, tak hanya bisa mengykur hambatan, anda juga dapat mengecek teganga sinyal pada sensor TPS dengan caranya yaitu;

– Pastikan mesin kendaraan dalam kondisi mati kemudian nyalakan kunci kontak pada kondisi ON.

– ukur tegangan sinyal pada sensor TPS dengan menghubungkan knop positif multimeter dengan kabel sensor pada terminal VTA. Dan dilanjutnya knop negatif multitester ke terminal S2 (ground).

Ingat, pemeriksaan pada sensor TPS ini hanya bisa dilakukan ketika mesin kendaraan keadaan mati serta kunci kontak dalam posisi ‘ON’. Dan perhatikan dengan teliti hasil bacaan tegangan sinyal pada sensor TPS yang harus semakin bertambah besar pada saat  katup gas membuka semakin lebar dan juga sebaliknya. Adapun pembacaan tegangan sinyal sensor TPS yang normal adalah:

– Throttle tertutup: 0.6 hingga 0.7 Volt (0-10%)

– Throttle Terbuka penuh: 3.40 hingga 3.50 Volt (90-100%0

– Throttle Digerakkan secara lembut yakni kenaikan teganagan sinyal atau sudut bukaan Throttle Valve terlihat linier dari 0.6 hingga 3.50 Volt (10-100%)

Gejala Kerusakan Sensor TPS Mobil

  •  Ketika RPM (revolutions per minute) mendadak naik.

Apabaila ketika anda mengendarai kendaraan tiba-tiba rpm mesin meningkat secara otomatis dengan sendirinya maka ini termasuk tanda bahwa terdapat kerusakan pada sensor TPS di mobil anda.

  • Mesin mobil terasa tersendat.

Mesin mobil terasa tersendat ini terjadi karena ada kendala pada pengaturan idle yang disebabkan  oleh rusaknya sensor TPS. Sehingga mesin menjadi sulit untuk mengaja kecepatan idle stabil. Bahkan gangguan ini dapaat menyebabkann mesin mobil mati ketika berhenti ataupun ketika berjalan pada kecepatan rendah.

  •  Indikator check engine yang menyala.

Gejala dari rusaknyya sensor TPS selanjutnya adalah indikator check engine yang menyala dengan sendrinya. Hal ini merupakan tanda bahwa terdapat masalah pada sensor TPS ataupun sistem pengapian mobil lainnya.

  •  Transmisi terasa berat sehingga akselerasi mobil pun terasa lebih sulit dilakukan.

Gejalaa yang cukup sering mucul pada saat sensor TPS bermasalah adalah kendala pada akselerasi mobil yakni berupa trasmisi mobilyang terasa berat sehingga akselerasi menjadi lebih sulit untuk dilakukan. Mesin mobil akan sulit untuk meningkatkan kecepatan atau bahkan mobil tidak mampu mencapai kecepatan maksimal. Alhasil mobil terasa lebbih lambat dalam melaju bahkan terasa macet ketika melintasi jalan raya yang padat. Selin itu, gejala ini juga bisa dikenalai pada saat Pins menekan pedal gas. Diamna kendaraan seharusnya langsung merespons dengan akselerasi namun waktu anatara penekanan pedal gas serta akselerasi kendaraan tidak berjalan dengan cepat.

  •  Kesulitan menstarter kendaraan bahkan mesin mobil mendadak mati.

Ciri maupun gejala dari rusaknya sensor TPS juga diandai dengan kesulitan ketika menstrater kendaraan, namun ada juga yang tetap berhasil distarter dalam keadaan yang cukup lama.

  •  Roda gigi Transmisi sulit dipindahkan

Berikutnya kerusakan sensor TPS dapat ditandai dengan roda transmisi yang sulit dipindahkan. Apabila sensor TPS tak berfungsi dengan baik, maka sensor TPS tersebut tidak mampu memberikan informasi terkait posisi bukaan katup accelerator yang terletak pada throttle body ke ECU secara akurat.

  •  Terjadi masakah pada sistem pembersihan udara atau katalis

Kerusakan pada sensor TPS juga bisa menyebabkan masalah pada sisyem permbesihan udara aau katalis. Dimana jika sensor TPS rusak, maka mesin akan sulit untuk negatur tingkat emisi yang diinginkan sehingga menyebabkan masalah pada sistem pembersihan udara (katalis). Gejala dari rusaknya sensor TPS ini bisa mengganggu kinerja pembersihan udara pada mobil. Secara keseluruhan, sensor TPS yang mengalami kerusakan ini bisa menyebabkan beberapa gejala yang cukup mengganggu kinerja mesin serta keselaatan anda dalam berkendara. Oleh karena itu sangat penting kiranya untuk memeriksa dan segera memperbaiki sensor TPS yang bermasalah.

Viral :   Cara Melepas ACCU Mobil yang Benar dan Cepat

Sebaiknya jangan menunda perbaikan sensor TPS yang sudah menunujukan salah satu gejaa-gejala di atas. Hal ini karena dapat menyebabkan keruskan lebih parah di bagian mesin serta komponen lainnya.

Demikianlah informasi cara memperbaiki sensor TPS mobil yang bermasalah, lengkap dengan cara cek kondisi sensor TPS beserta gejala kerusakan yang sering terjadi. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat 🙂