Lamborghini Urus

Harga Lamborghini Urus, SUV Mewah yang Gagah

Lamborghini Urus merupakan salah satu mobil mewah yang banyak berlalu lalang di Indonesia. Kendaraan kelas atas ini memiliki berbagai macam varian yang dapat dipilih oleh konsumennya.

Sebagai barang yang mewah, Lamborghini selalu dijaga kualitas dan kinerjanya agar tetap terjaga. Selain itu, desain yang memberikan kesan mewah dan kuat selalu menjadi andalan mobil ini.

Tidak hanya jenis sedan saja, Lamborghini juga memiliki SUV mewah yang gagah ini. Sebagai mobil model SUV, sentuhan sporty menjadi andalah dan hal yang menonjol dari Lamborgini jenis ini.

Harga Lamborghini Urus

Lamborghini varian urus ini hanya diproduksi satu jenis yaitu Urus 4.0 L. Untuk harga sendiri dibanderol sebesar Rp8,5 miliar. Dengan harga yang cukup tinggi ini, tentu saja spesifikasi yang ada sesuai dengan biaya yang dikeluarkan.

Spesifikasi

Spesifikasi yang mumpuni pada Lamborghini sehingga berpotensi sebagai mobil balap telah mulai digunakan. Hal ini karena jenis mesin yang disematkan berkualitas dengan kapasitas yang besar.

  1. Mesin

Mesin yang dibekalkan pada Lamborghini ini memiliki kapasitas 3.996 cc dengan jenis 4.0L petrol Engine 9 Cylinder 32 Valve DOHC yang mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 650 hp.

Sering digunakan balapan, mobil ini dapat berlari dengan kecepatan maksimal 306 km/jam dengan lama akselerasi dari kecepatan 0 hingga 100 km/jam yaitu selama 3,6 detik.

Viral :   Mengenal DSC Dynamic Stability Control

Kapasitas tangki bahan bakarnya mencapai 85 liter. Menggunakan bahan bakar, jumlah konsumsinya 7,8 km/liter. Pada bagian depan dan belakang dilengkapi dengan suspensi jenis Tortion Beam. Sedangkan jenis shockbreaker-nya yaitu Coil Spring dengan jenis transmisi otomatis.

  1. Eksterior

Detail eksteriornya cukup membuat siapa saja yang melihatnya akan terkesan mewah dan gagah. Pada sisi depat terdapat adjustable headlight dan lampu kabut (fog lamp).

Selain itu, sebagai mobil matic, SUV Lamborghini Urus telah menggunakan sistem kaca spion yang elektrik dengan dilengkapi lampu sein yang menawan. Velg rodanya menggunakan jenis alloy.

  1. Keselamatan dan Keamanan

Untuk sisi keselamatan dan keamanan, Lamborghini benar-benar memikirkannya sehingga cukup lengkap dan mampu menjaga pengemudi dan penumpang saat perjalanan.

Pada sisi penumpang depan, pengemudi dan di bagian samping telah dilengkapi dengan airbag. Child Lock Safety juga disematkan pada mobil ini untuk menjaga keselamatan penumpang anak-anak selama di perjalanan.

Sistem pengeremannya telah dilengkapi dengan teknologi Anti-Lock Braking System dan Brake Assist yang mampu mencegah mobil terbalik dan mudah dikendalikan saat mengerem mendadak.

Selain itu, juga dilengkapi dengan Electronik Brake Distribution (EBD) dan Vehicle Stability Control System. Tidak hanya itu, pada bagian belakang mobil dilengkapi dengan kamera yang memudahkan saat parkir.

  1. Interior

Pada sisi interior, Lamborghini ini dilengkapi dengan teknologi terbaru yang membuat nyaman pengemudi dan penumpangnya. Pada bagian dasbornya dilengkapi dengan layar sentuh yang mudah dioperasikan.

Viral :   Jenis Air Flow Meter Dan Perawatannya

Selain itu, juga terdapat radio AM/FM sebagai penunjang kenyamanan. Dilengkapi pula sistem navigasi yang memudahkan pengemudi untuk mencari rute terbaik saat berkendara.

Di bagian dasbor juga dilengkapi dengan USB Port yang dapat digunakan untuk mengisi daya smartphone. Tidak hanya itu, Lamborghini ini juga dibekali dengan pemutar CD dan speaker yang berada di sisi depan dan belakang sehingga semua penumpang dapat terhibur.

Keunggulan dari sistem interiornya yaitu teknologi penangkap suara yang dapat digunakan sebagai perintah suara sehingga membuat pengemudi semakin mudah.

Memiliki kapasitas kursi hingga 5, joknya dibalut dengan material kulit berkualitas yang memuat nyaman siapa saja yang duduk. Tidak hanya jok saja, namun stir kemudi juga dibalut dengan kulit sehingga ketika Anda memasuki mobil ini akan mendapatkan kesan kemewahan.

Satu hal yang akan membuat penumpang Lamborghini ini nyaman adalah pengaturan kursi yang menggunakan teknologi elektrik sehingga Anda semakin mudah mengatur posisi kursi.